Ini Skincare Routine Usia 30 Tahun ke Atas untuk Lawan Penuaan

BEAUTY INDONESIA – Menginjak usia 30 tahun tentu banyak perubahan yang terjadi pada fisik. Misalnya kulit, pada tahap ini mungkin kamu akan mulai menemukan tanda-tanda penuaan seperti munculnya bintik hitam, kerutan, kulit mengendur dan garis halus.

Walaupun usia terus bertambah melakukan perawatan kulit dengan skincare routine juga harus tetap dilakukan. Selain untuk merawat penampilan agar lebih segar, perawatan kulit di usia 30 tahun ke atas juga penting untuk menjaga kesehatan kulit.

BACA JUGA : 7 Cara Sederhana Agar Tetap Awet Muda, Wajah ‘Baby Face’ Meski Umur 40-an

Nah untuk kamu yang sedang mengalami fase ini, tidak usah khawatir, Berikut skincare routine yang baik untuk usia 30 tahun keatas.

Apa yang Terjadi pada Kulit Saat Usia 30 Tahun?

Perubahan kulit yang terjadi saat menginjak usia 30 tahun adalah hal yang normal dan terjadi secara alamiah. Mengutip dari Clinic Blondi, produksi sel kulit melambat, garis-garis halus mulai muncul, pigmentasi tampak muncul secara tiba-tiba.

Hal ini terjadi karena perubahan hormonal yang mengacaukan kondisi kulit. Misalnya seperti produksi kolagen dan elastin yang mulai menurun saat kita menginjak usia 30 tahun.

Selain itu, seiring bertambahnya usia laju produksi sel kulit melambat, ini membuat produksi sel-sel baru lebih jarang. Sel-sel kulit tua tetap berada di permukaan lebih lama serta lapisan epidermal menumpuk, membuat kulit tampak kusam.

Skincare Routine untuk Usia 30 Tahun Keatas

Walaupun perawatan kulit di usia 30 tahun ke atas tidak terlalu rumit, setidaknya terdapat bahan-bahan utama berikut untuk menjaga kulit tetap sehat dan terlihat awet muda.

Menurut Dr. Michelle Henry seorang ahli dermatologis New York mengutip dari L’oreal Paris, mengatakan setidaknya skincare routine di usia 30 tahun ke atas mengandung retinol, asam hialuronat, dan Niacinamide. Berikut penjelasan lengkapnya.

BACA JUGA : Rutin Minum Teh Hijau Bikin Kulit Glowing dan Bebas Jerawat

Retinol

Retinol merupakan vitamin A dalam bentuk alkohol. Penelitian menunjukkan bahwa retinol (dan bentuk-bentuk lain dari vitamin A) dapat efektif membantu melawan kerutan dan penuaan kulit akibat sinar matahari.

Selain itu Dr Henry juga mengatakan bahwa retinoid dapat membantu memperbaiki tampilan bintik hitam. Oleh karena itu sangat bagus menggunakan retinol sebagai skincare routine di usia 30 tahun keatas.

Asam Hialuronat

Dr Henry menjelaskan bahwa seiring bertambahnya usia, kulit cenderung menjadi lebih kering. Walaupun tidak semua orang merasakan kekeringan kulit di usia 30-an, tetapi di fase ini sangat penting untuk menghidrasi kulit agar tampil lebih segar. Dan bahan yang disarankan untuk melakukan hal ini adalah asam hialuronat.

Asam hialuronat (HA) bermanfaat untuk menjaga hidrasi dan mengurangi tampilan kerutan. Meskipun HA diproduksi alami dalam tubuh, produksinya menurun seiring bertambahnya usia, jadi bahan ini sangat bagus diterapkan untuk skincare routine dikala umur menginjak 30 tahun keatas.

Niacinamide

Niacinamide nicotinamide adalah zat turunan dari vitamin B3. Ini sangat bagus digunakan untuk perawatan kulit walaupun usia belum menginjak 30-an.

Sebuah studi dari Journal of Clinical and Aesthetic Dermatology menemukan bahwa vitamin B3 efektif dalam mengoreksi perubahan warna kulit, membantu memperbaiki tampilan kemerahan, bercak, dan bintik hitam. Selain itu penggunaan niacinamide dari waktu ke waktu juga dapat menunjukkan peningkatan signifikan pada kulit.

BACA JUGA : 10 Manfaat Teh Hijau untuk Kesehatan dan Kecantikan

Tips Skincare Routine Untuk Usia 30 Tahun Ke Atas

Melansir dari Women’s Health , berikut urutan melakukan skincare routine untuk usia 30 tahun ke atas dari pagi hingga malam.

Pagi

1. Pembersihan Ringan

Saat tidur kulit membuang racun dan kotoran, oleh karena itu saat pagi kamu perlu melakukan pembersihan ringan. Pembersihan tidak perlu menggunakan skincare yang mahal, cukup dengan pembersih wajah ringan atau hanya air hangat.

2. Toner

Toner dapat membantu mengencangkan pori-pori, menghilangkan racun, dan menyeimbangkan kulit. Pilihlah toner yang tepat tergantung pada pembersih yang digunakan dan cara kamu mencuci wajah sebelumnya. Carilah toner atau air yang membantu menyeimbangkan pH kulit.

4. Serum

Serum sangat efektif untuk memberikan bahan aktif ke lapisan kulit yang lebih dalam. Ini sangat bagus untuk melakukan perawatan wajah sehingga perubahannya signifikan.

4. Moisturizer

Peran moisturizer sangat penting untuk melembabkan kulit sehingga kulit kering di usia 30an akan terhindarkan. Kamu juga akan memiliki kulit halus dan mulus jika kulitmu terhidrasi dengan baik.

5. Sunscreen

Terakhir yang bisa kamu gunakan di pagi hari sebelum beraktifitas adalah sunscreen. Peran sunscreen sangat penting untuk melawan tanda-tanda penuaan akibat paparan sinar matahari secara langsung.

BACA JUGA : Cara Menjaga Kecantikan

Malam

1. Cleansing

Malam adalah waktu untuk membersihkan wajah dari make up, sunscreen, dan polusi yang kamu hadapi sepanjang hari. Kamu bisa menggunakan cairan pembersih atau hanya dengan air hangat seperti di pagi hari. Lakukan dengan memijat wajah kira-kira selama 2 menit agar kotoran dan minyak benar-benar bersih dari wajah.

2. Eksfoliasi Wajah

Perawatan eksfoliasi (dengan asam AHA dan/atau BHA) akan efektif membantu mengangkat sel-sel kulit mati. Untuk perawatan ini kamu tidak perlu melakukannya setiap hari cukup sekitar 1-3 kali dalam seminggu.

3. Serum

Kamu juga perlu menggunakan serum lagi di malam hari. Penggunaannya di malam hari memungkinkan serum untuk menyerap ke dalam lapisan kulit yang lebih dalam tanpa gangguan dari makeup atau paparan UV.

4. Eye Cream

Eye cream atau krim mata adalah bagian paling sensitif dari wajah yang pertama memunculkan tanda-tanda penuaan. Krim ini bisa kamu gunakan saat malam hari.

Itu dia ulasan mengenai skincare routine untuk usia 30 tahun ke atas. Semoga bermanfaat.

BACA JUGA :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *